Cari Blog Ini

Posting blogger lewat email

username.secretword@blogger.com

Sabtu, 13 September 2014

Buang Sial, Cipaganti Bakal ganti nama

*** Dampak Kasus Koperasi Cipaganti

Jumat, 12/09/2014
NERACA.com

Jakarta – Ditengah gencarnya ekspansi perusahaan transportasi darat dengan membuka pasar baru di luar Jawa, namun tidak sebaliknya dengan perusahaan di bidang yang sama PT Cipaganti Tbk (CPGT) yang justru stagnan dan bahkan mengalami kemunduran. Kondisi ini merupakan imbas dari kasus penggelapan kasus gagal bayar Koperasi Cipaganti Karya Guna Persada yang dilakoni langsung bekas Dirut Cipaganti Andianto Setiabudi.

Maka guna menghindari dampak buruk yang berkepanjangan, perseroan berencana untuk mengganti nama perusahaan atau rebranding,”Kami berencana ganti nama dan label Cipaganti,”kata Sekretaris Perusahaan PT Cipaganti Tbk, Toto Moeljono di Jakarta, Kamis (11/9).

Dibalik rencana perseroan mengganti nama perusahaan, saham Cipaganti pada perdagangan sesi pertama kemarin langsung naik 17% menjadi Rp118 per saham. Namun sayangnya, dibalik rencana perseroan mengganti nama perusahaan belum bisa menjelaskan akan diganti label apa perusahaan nanti dan akan menggunakan opsi apa terkait peningkatan modal dasar perseroan.

Sebagai informasi, perseroan mengelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) dengan beberapa agenda yang di usung seperti pergantian nama perusahaan, perubahan alamat (domisili) perusahaan, serta perubahan anggaran dasar (peningkatan modal dasar). Ironisnya, rapat RUPLB kembali ditunda dilakukan lantaran tidak mencapai kuorum, Rapat hari ini tidak mencapai kuorum karena hanya 58% pemegang saham CPGT yang hadir atau kurang dari persyaratan yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebanyak 60%. Jadi, saya tidak akan menjelaskan secara detail rencana CPGT tersebut,”ujar Toto.Next

Tidak ada komentar: