Cahyo - Entertainment & Life Style
WE Online, Jakarta - Dalam berhubungan intim, baik
pria maupun wanita pasti sangat menginginkan yang
namanya orgasme, yakni yang dianggap sebagai
puncak dari kenikmatan seks. Oleh karena itu, tak
heran jika banyak orang ingin mengetahui
bagaimana cara mendapatkan orgasme.
Berbagai cara dan penelitian dilakukan untuk
menemukan cara mendapatkan orgasme dengan
mudah saat bercinta. Mulai dari mencari g-spot ,
melakukan teknik dan gaya bercinta yang beragam,
hingga mencari titik sensitif pada organ vitalnya.
Anda yang masih berpandangan seperti itu
sebaiknya mulai berpikir ulang, deh. Pasalnya,
penelitian baru-baru ini menemukan bahwa
sebenarnya kunci orgasme justru tak terletak pada
daerah intim Anda, melainkan pada kepala.
Melansir Women's Health Mag, Jumat (31/10/2014)
, penelitian terbaru mengungkap bahwa otak
manusia memegang peran penting dalam terjadinya
orgasme. Bagi wanita, jika mereka memiliki
imajinasi seksual yang liar, orgasme sebenarnya
bukan hal yang sulit didapatkan dibandingkan
dengan wanita yang tidak memiliki pikiran erotis
selama berhubungan seksual.
"Mendapatkan mood yang sesuai adalah bagian
yang penting, namun juga cukup menantang. Karena
itu, imajinasi liar dan memancing mood untuk
bercinta adalah hal yang sebaiknya dilakukan lebih
awal untuk bisa merangsang tubuh saat bercinta,"
ungkap ahli seks Jessica O'Reilly, Ph.D.
Wanita tak perlu memikirkan tentang seks. Mereka
cukup membayangkan bagaimana jika mereka
digoda oleh pasangan, apa yang mereka inginkan
saat bercinta, bagaimana cara pasangan menyentuh
tubuh mereka, dan lainnya.
Imajinasi liar sangat penting untuk wanita agar bisa
lebih mudah mendapatkan orgasme. Imajinasi ini
akan membangun rangsangan pada tubuh dan
menyiapkannya untuk seks.
Penulis: Fajar Sulaiman
Minggu, 02 November 2014
Ternyata, Orgasme Bukan Terletak pada Alat Vital
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar